Keluarga Dakwah - Jalinan Keluarga Dakwah melaksanakan santunan dhu'afa. Kegiatan yang diberi nama Santunan Keluarga Muslim Dhu’afa tersebut diselenggarakan pada Sabtu, 25 Mei 2019 di Kantor Jalinan Keluarga Dakwah di komplek Balai Dakwah Jakarta, Ciracas, Jakarta Timur.
Tujuan kegiatan ini selain untuk meringankan keluarga dhu'afa, juga untuk mempererat tali ukhuwah dengan warga sekitar. Sehingga keberlangsungan Dakwah pun akan terpelihara.
Penerima santunan berjumlah 50 keluarga dhu'afa yang tinggal di sekitar kantor.
Adapun santunan yang mereka terima berupa sembako terdiri dari beras, minyak goreng, kecap, dan ada pula makanan ringan.
Program ini merupakan kegiatan lanjutan setelah kami melaksanakan santunan dan buka puasa bersama Anak-anak yatim dan Dhuafa.
Kami ucapkan "Jazaakumullaahu khoiron" kepada para donatur yg telah menitipkan zakat, infaq, dan shodaqohnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Posting Komentar