0
Keluarga Dakwah - Membahagiakan hati orang lain merupakan perkara penting yang  perlu diperhatikan seorang muslim dan muslimah. Suami istri adalah pihak paling tepat untuk saling membahagiakan, baik untuk pasangan maupun anak-anaknya. Yaitu dengan cara memanfaatkan moment yang tepat, atau mencari moment baru.

Hendaknya suami meneliti apa yang disukai dan dinikmati istri, serta apa saja yang dapat membahagiakan hatinya. Dia harus menyertai dan mengapresiasi kesenangan istri meskipun ia tidak cocok.

Begitupula dengan istri, ia harus mencari apa saja yang disukai dan dinikmati suami, serta apa saja yang dapat membahagiakan hatinya. Ia harus membantu, bahkan menyertai suami meskipun ia kurang cocok dengannya. Ini semua akan membahagiakan masing-masing pasangan dan menambah rasa sayang keduanya.

Semua ini dengan syarat keinginan dan hobi tidak bertentangan dengan syariat Allah Ta’ala. Dan masing-masing tidak boleh mencela hobi pendamping hidupnya. Rasulullaah shallallaahu 'alaihi wa sallam bersabda:

أحب الناس إلى الله أنفعهم للناس ، وأحب الأعمال إلى الله سرور تدخله على مسلم

"Orang yang paling dicintai Allah adalah orang yang paling bermanfaat buat manusia dan amal yang paling dicintai Allah adalah kebahagiaan yang engkau masukkan kedalam diri seorang muslim" (HR Thabrani)

(Dirangkum dari 99 Tips Rumah Tangga Bahagia, Dr. Musyabbab bin Fahd Al-Ashimi)

Posting Komentar

 
Top