0
JKD - Kamis, 2 Januari 2020 Jalinan Keluarga Dakwah bersama Relabaik (Relawan Kebaikan)  turut terjun langsung membantu para korban terdampak banjir.

Awalnya Relabaik JKD coba membantu Rumah Quran (RQ) 13 di Kemang Pratama 2. Namun ternyata RQ tutup dengan gerbang tergembok. Akhirnya Relabaik JKD memutuskan bergabung dengan Relabaik Al-Ikhlas di Vila Mahkota Pesona, Bojong kulur, Kab. Bogor.

Di Vila Mahkota Pesona, kegiatan yang dilakukan berupa membantu membersihkan rumah warga. Menurut Irfan Faras, dari Relabaik Al-Islam, mereka sudah membersihkan sekitar 7 rumah.

Sampai sekitar jam 14.00 tim mendapat kabar air di Vila Nusa Indah dan Pondok Gede Permai sudah surut. Maka diputuskan untuk menuju ke sana.


Sampai di PGP, salah seorang Relawan mendapat kabar bahwa Klinik Bunda Auni  membutuhkan bantuan tenaga untuk bersih-bersih. Tim pun menuju ke klinik. Sampai di sana, tim diarahkan untuk membersihkan Akbid Bunda Auni, tidak kliniknya. Ba'da shalat Ashar tim Relabaik JKD mulai bersih-bersih Akbid. Sampai menjelang maghrib kegiatan dihentikan. Tim pun pulang. Kondisinya juga sudah mulai gelap dan listrik belum nyala.

Selain do'a dan dana, saudara kita yang terdampak banjir juga membutuhkan tenaga kita. Mari kita turun bantu mereka.

#keluargadakwah
#relabaik

Posting Komentar

 
Top